Asal Mula
Semula website ini dibangun dan dikembangkan untuk kepentingan saya sendiri dalam mendukung pekerjaan sebagai Inspektur Tambang. Banyak sekali website yang menyajikan informasi pertambangan, tetapi saya kesulitan menemukan website yang menyajikan referensi tentang aturan pertambangan. Biasanya saya harus membuka file-file pdf untuk membaca aturan dan itu sangat tidak praktis. Sekarang, kalau ada yang bertanya tentang aturan, saya tinggal "search" dan membagikan linknya.
Seiring perjalanan waktu ternyata teman se-profesi dan kawan-kawan tambang di lapangan sangat terbantu dengan link-link yang saya bagikan. Akhirnya saya putuskan website ini dibuka untuk umum. Responnya luar biasa. Semenjak berdiri, website ini telah menjangkau 569 Kota di 67 Negara di dunia, 313 Kota di Indonesia, dengan pengguna lebih dari 225.000 pengguna. Semoga langkah kecil ini dapat membantu cita-cita mulia terwujudnya Good Mining Practices di Indonesia.